Home / La Liga / Ricardo Kaka Juga Pernah Dibully

Ricardo Kaka Juga Pernah Dibully

Ricardo Kaka eks pemain Real Madrid ini mengaku pernah di olok – olok oleh suporter Madrid. Ia heran terhadap para fans Madrid yang kerap melontarkan ejekan pada pemain Madrid sendiri seperti Ronaldo dan Kaka sendiri.

Karena dianggap tidak bisa membuat tim lebih berkembang dan dianggap gagal mengangkat prestasi Madrid,  Ronaldo pernah di olok – olok oleh suporternya, popularitasnya juga sudah mulai memudar. Padahal Ronaldo sudah mencetak 41 gol untuk Real Madrid di musim 2015 – 2016. Namun juga pada saat pertandingan kandang, Ronaldo juga masih di cemooh fans Madrid. Situasi ini yang membuat Kaka prihatin.

“Cristiano pemain hebat. Setelah apa yang dia lakukan untuk klub, para penggemar harus lebih menaruh hormat kepadanya. Tidak enak rasanya mendengar sorakan untuk Cristiano,” kata Kaka dalam wawancara dengan Cadena CopeSelasa 29 maret 2016 kemarin.

“Kejadian yang sama pernah terjadi ke saya, Zinedine Zidane, Raul Gonzalez, dan Iker Casillas. Selalu ada tipe penggemar seperti ini di Real Madrid,” kata pemain Orlando City tersebut. Namun ia tak pernah menggubris cemoohan suporter karena ia sibuk untuk melatih dirinya agar menjadi pemin yang lebih hebat lagi. Kaka juga menyarankan pada Ronaldo untuk tidak terlalu memikirkan hal itu.

About admin